Wakil Walikota Bima Buka Diseminasi Hasil Audit Kasus Stunting di Kota Bima

Wakil Walikota Bima Feri Sofyan, SH membuka Pelaksanaan Diseminasi Hasil Kajian dan Rencana Tindak Lanjut Audit Kasus Stunting, bertempat di Aula Kantor Camat Mpunda, Senin, 21 Agustus 2023.

Dalam kesempatan tersebut Wakil Walikota didampingi oleh Sekda Kota Bima, Asisten I Setda Kota Bima, Kepala Bappeda, Kepala DPPKB, Kadis Kesehatan, Kadis PUPR, Kepala DLH, Kadis Sosial, Kadis Ketahanan Pangan, Kepala RSUD Kota Bima, Camat se-Kota Bima, Kepala Puskesmas se-Kota Bima dan Lurah Sadia.

Audit kasus stunting merupakan kegiatan prioritas pada rencana aksi nasional percepatan penurunan stunting, sedangkan tujuan dari audit kasus stunting adalah untuk mencari penyebab terjadinya kasus stunting tersebut sebagai upaya pencegahan terjadinya kasus serupa.

Kegiatan audit stunting dilakukan melalui empat tahap, yakni pembentukan tim audit, pelaksanaan audit kasus stunting, managemen pendampingan keluarga dan desiminasi tindak lanjut.

Kepala Dinas DPPKB Kota Bima Nurjanah S.Sos dalam sambutannya menyampaikan bahwa dari data Sample kasus stunting yang telah dilakukan identifikasi pada tahun ini terdapat 129 sample kasus stunting di 5 Kecamatan se-Kota Bima.

"Identifikasi dan seleksi kasus stunting yang dituangkan dalam kertas kerja antara lain yaitu Calon Pengantin atau yang biasa kita sebut Catin terdapat 25 kasus, ibu menyusui dan nifas 15 kasus, Balita 30 kasus dan ibu hamil 59 kasus," ucapnya.

Wakil Walikota Bima dalam sambutannya mengapresiasi Pencapaian Dinas DPPKB Kota Bima yang telah mengambil langkah cepat dalam penanganan kasus stunting di Kota Bima.

"Saya memberikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Dinas DPPKB yang telah melakukan percepatan penurunan kasus stunting di Kota Bima ini, sehingga kita bisa menyentuh angka 12,7%," ucapnya.

Diakhir beliau berharap agar semua stakeholder yang terlibat dalam kasus stunting dapat terus bersinergi bersama, dengan harapan angka stunting di Kota Bima bisa di tekan lebih rendah lagi.

"Saya mengharapkan kerjasama kita semua, karena hal ini tidak bisa dilakukan secara mandiri semua harus bahu membahu agar angka stunting kita ini bisa ditekan serendah-rendahnya, tentu saya dan kita semua tidak ingin kedepannya masyarakat kita terkena stunting," tutupnya.