Giliran Kelurahan Tanjung, Pemkot Bima Adakan Operasi Pasar
Pemerintah Kota Bima dibawah Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kota Bima bekerja sama dengan Perum Bulog Cabang Bima tak henti-hentinya menggelar pasar murah bagi masyarakat disetiap kelurahan di Kota Bima.
Kali ini, Kelurahan Tanjung menjadi titik Operasi Pasar yang dilaksanakan pada Kamis, 9 November 2023. Hal ini tentu disambut baik oleh masyarakat. Mengingat lonjakan harga bahan pangan, khususnya beras yang telah menjadi masalah di tengah masyarakat akhir-akhir ini.
Seperti di Kelurahan lainnya, Operasi Pasar tersebut menyediakan 10 ton beras yang dijual dengan harga Rp.52.000/5 kg, minyak 500 liter dijual dengan harga Rp.28.000/2 liter, gula sebanyak 500 kg dijual dengan harga Rp.14.000/kg dan tepung terigu sebanyak 150 kg dijual dengan harga Rp.9000/kg.
Turut hadir dalam Operasi Pasar ini, Kepala Badan Kesbangpol Kota Bima, Kepala Dinas Kominfotik Kota Bima, Perwakilan Dinas Koperindag, Dinas Ketahanan Pangan, Bappeda, Pol-PP serta Perwakilan Bagian Ekonomi Setda Kota Bima.
Diharapkan operasi pasar ini dapat memberikan dampak positif, tidak hanya dalam mengendalikan inflasi dan harga pangan, tetapi juga dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.