Pelatihan Dasar dan Prajabatan Calon PNS Lingkup Pemerintah Kota Bima
Rabu, 2 Oktober 2019 Wakil Walikota Bima menghadiri acara Pembukaan Pelatihan Dasar dan Prajabatan Calon PNS Lingkup Pemerintah Kota Bima Pola Kemitraan Antara Pemerintah Kota Bima dengan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Provinsi Nusa Tenggara Barat Tahun 2019. Acara tersebut dihadiri oleh BPSDMD Provinsi NTB, Ketua DPRD, Sekretaris Daerah, dan peserta Diklat yang bertempat di Paruga Na’e Convention Hall.
Wakil Walikota Bima dalam sambutannya menyampaikan bahwa dalam dunia kerja terlebih dalam birokrasi, kompetensi pribadi mutlak terus ditingkatkan baik Aspek pengetahuan (Knowledge), keahlianatau keterampilan (Skill), dan terutama aspek sikap atau prilaku (Attitude), juga keterampilan yang tinggi.
Lebih lanjut, Wakil Walikota Bima memberikan arahan kepada peserta diklat terkait harus ditanamkan dan ditumbuhkan sikap loyal dan bertanggung jawab penuh atas setiap tugas yang diberikan, untu bisa menjalakan peran sebagai seorang abdi masyarakat.
Diharapkan dengan adanya diklat ini dapat dijadikan kesempatan untuk belajar mengubah diri menjadi PNS yang berkualitas.