Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bima Hadiri Rapat Koordinasi Bersama Seluruh Perangkat Daerah

Wali Kota Bima bersama Wakil Wali Kota Bima menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) bersama seluruh perangkat daerah di lingkup Pemerintah Kota Bima. Kegiatan tersebut berlangsung di aula Kantor BAPPEDA Kota Bima, dengan dihadiri oleh Sekda Kota Bima, seluruh Staf Ahli, seluruh Asisten, seluruh Kepala OPD, seluruh Kabag, Camat serta Lurah se Kota Bima. Senin, (5/1/2026).

 

Rapat koordinasi ini bertujuan untuk menyatukan persepsi, meningkatkan sinergi, serta mengevaluasi kinerja perangkat daerah dalam rangka mendukung pelaksanaan program pembangunan dan pelayanan publik di Kota Bima. 

 

Dalam rapat koordinasi (Rakor) pertama di bulan Janunari tahun 2026 ini, ada tujuh point penting yang menjadi atensi Pemerintah Kota Bima, sebagaimana yang dipaparkan oleh Sekda Kota Bima, antara lain ; percepatan penyerapan anggaran, percepatan pengajuan UP (uang persediaan), percepatan pengajuan TPP, percepatan belanja barang dan jasa, percepatan belanja modal, evaluasi capaian PAD, dan yang terakhir yakni indeks kota layak huni.

 

Dalam arahannya, untuk mengatasi perihal di atas sebagaimana yang disampaikan oleh Sekda Kota Bima, Wali Kota Bima mengharapkan adanya kerja sama yang baik lintas sektor, ia menghimbau kepada seluruh Kepala OPD, bahwa pada triwulan pertama ini, seluruh Kepala OPD dapat menjalankan tugas dan tanggungnya dengan baik, bekerja secara profesional, transparan, dan berorientasi pada kepentingan seluruh masyarakat Kota Bima.

 

"Saya berharap pada Kepala OPD terkait, agar seluruh proyek di tahun 2025, dapat selesai di tahun 2026 ini, seperti halnya pembebasan lahan, dan pembuatan drainase untuk mendukung proyek Newfred, taman kota lapangan serasuba, RSUD Kota Bima, PKH Daerah, dan bedah rumah, sekali lagi saya berharap aga proyek-proyek ini dapat rampung di triwulan pertama ini," ujar Wali Kota.

 

Sementara itu, Wakil Wali Kota Bima menambahkan bahwa untuk mewujudkan hasil kerja yang baik, diharapkan agar seluruh OPD memiliki satu persepsi, satu pendapat dan satu pandangan yang sama, sebagaimana visi misi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bima yang telah tertuang di dalam RPJMD Kota Bima.

 

"Melalui rakor ini, saya mengajak kita semua, mari kita rubah mindset kita, kita satukan persepsi, kita perkuat sistim kerja kita, sehingga apa yang kita targetkan di tahun ini, bisa tercapai," ungkapnya.

 

Ia juga mengajak seluruh perangkat daerah untuk terus melakukan koordinasi lintas OPD, saling memback up antara satu dengan yang lain, terus berinovasi, dan memiliki gebrakan-gebrakan baru. Itu semua menurut Wakil Wali Kota Bima, semata untuk meningkatkan kualitas pelayanan, dan meningkatkan kontribusi untuk kemajuan pembangunan Kota Bima.

 

Rapat koordinasi berlangsung dengan lancar, dan diisi dengan laporan capaian hasil kerja dari masing-masing perangkat daerah, serta tanya jawab terkait berbagai isu strategis yang dihadapi Pemerintah Kota Bima ke depan.