Wali Kota Bima Hadiri Customer Gathering Nasabah Bank Mandiri
Wali Kota Bima H. Muhammad Lutfi, SE yang didampingi oleh Asisten III Setda Kota Bima Drs. Adisan menghadiri Customer Gathering Nasabah Bank Mandiri Prioritas yang dilaksanakan oleh PT. Bank Mandiri Tbk, di Hotel Matina Inn, Senin 23 Mei 2022.
Acara ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh Bank Mandiri, tujuannya untuk menjalin komunikasi antara pihak bank dengan nasabah, khususnya nasabah prioritas.
Selain diikuti oleh Nasabah Mandiri Prioritas, acara ini dihadiri oleh Brand Manager Bima, Konsultan Pajak, Nasabah Prioritas KCP Bima, Komisaris Pengkoordinir Bank Mandiri.
Dalam sambutannya, H. Lutfi menyampaikan rasa terima kasih atas kontribusi PT. Bank Mandiri, Tbk dalam mendukung perkembangan ekonomi di Kota Bima.
"Semua karena sektor usaha yg gigih sehingga Kota Bima berkembang dengan baik," tegasnya.
Sementara itu, Wealth Business Head Ketut Sri Wahyuni menjelaskan Bank Mandiri secara aktif melakukan inovasi digital agar selalu relevan serta dapat memenuhi seluruh kebutuhan nasabah, termasuk dalam hal pengembangan bisnis ke dalam ekosistem Metaverse.
"Kami memiliki beberapa perusahaan anak diantaranya Mandiri Utama Finance (jasa pembiayaan), jadi bagi nasabah yang ingin membeli mobil kami menyedian jasa tersebut," jelasnya.
Di Akhir acara dilakukan penyerahan cindera mata kepada Wali Kota Bima.