Staf Ahli Wali Kota : Terus Jaga Kerukunan Serta Saling Hormat Dalam Perbedaan

Staff Ahli Bidang Kesra, Kemasyarakatan dan SDM, Sukarno SH, menghadiri acara Resepsi Perayaan Natal yang diselenggarakan untuk umat Kristen se-kota Bima. Bertempat di Paruga Na'e Convention Hall, Rabu 10 Januari 2024.

Turut hadir dalam acara Resepsi Perayaan Natal tersebut, Kepala Kesbangpol dan Dandim 1608 serta Ketua FKUB.

Dalam sambutannya, Sukarno SH menyampaikan pesan perdamaian dan kerukunan antarumat beragama, ia menekankan pentingnya semangat Natal sebagai momen kebersamaan dan persatuan bagi umat kristen warga Kota Bima.

"Salam sejahtera untuk saudara-saudara umat Kristiani di Kota Bima. Pada momen yang penuh kasih ini, saya yang mewakili PJ Wali Kota Bima, sebagai Pemerintah Kota Bima, menyampaikan harapan bahwa semangat Natal membawa kebersamaan, perdamaian, dan kebahagiaan bagi kita semua," ujarnya.

Beliau juga mengapresiasi keberagaman serta mengajak semua pihak untuk terus menjaga kerukunan dan saling menghormati dalam perbedaan.

"Mari bersatu dalam semangat kekeluargaan dan saling mendukung untuk menciptakan kota yang lebih harmonis. Selamat merayakan Natal," ungkapnya.

Acara tersebut menjadi momentum berharga untuk memperkuat hubungan antarumat beragama di kota Bima. Staff Ahli Bidang Kesra, Kemasyarakatan dan SDM yang mewakili Pj Wali Kota Bima turut serta dalam doa bersama untuk mendoakan perdamaian dan kesejahteraan bagi seluruh warga Kota Bima.

Keikutsertaan Pemerintah Kota Bima dalam perayaan Natal ini juga mencerminkan komitmen pemerintah dalam mendukung keberagaman dan merayakan perbedaan sebagai kekuatan bersama. Dengan langkah-langkah seperti ini, diharapkan akan semakin terbina suasana harmonis di tengah-tengah masyarakat kota Bima.