Wali Kota Bima Gelar Silaturahmi Bersama Bawaslu Kota Bima

Wali Kota Bima, H. Arahman H. Abidin, SE menerima kunjungan silaturahmi dari jajaran Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Bima di ruang kerjanya. Rabu, 21 Mei 2025.

Kunjungan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Bawaslu Kota Bima bersama jajaran komisioner dan staf sekretariat. Mereka datang sowan untuk bersilaturahmi serta menyampaikan beberapa agenda penting yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat.

Salah satu agenda utama yang dibahas dalam pertemuan tersebut adalah rencana Bawaslu Kota Bima untuk melaksanakan program pencegahan pelanggaran pemilu dan pendidikan politik melalui kegiatan langsung ke sekolah-sekolah. Program ini bertujuan memberikan pemahaman sejak dini kepada generasi muda, terutama pelajar tingkat SMA/SMK sederajat, mengenai pentingnya demokrasi yang bersih dan partisipatif.

Dalam sambutannya, Wali Kota Bima menyambut baik rencana tersebut dan menyatakan dukungan penuh dari pemerintah daerah.

"Kami sangat mengapresiasi inisiatif Bawaslu Kota Bima untuk masuk ke sekolah-sekolah dan memberikan pendidikan politik kepada pelajar. Ini langkah strategis dalam membangun kesadaran berdemokrasi sejak dini. Pemerintah Kota Bima siap mendukung pelaksanaan program ini agar berjalan lancar dan tepat sasaran," ujarnya.

Sementara itu, Ketua Bawaslu Kota Bima menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari strategi pencegahan yang lebih humanis dan edukatif. Dengan masuk ke sekolah-sekolah, Bawaslu berharap dapat menanamkan nilai-nilai kepemiluan yang jujur, adil, dan berintegritas sejak usia muda.

Pertemuan diakhiri dengan diskusi ringan mengenai berbagai kemungkinan kolaborasi lanjutan antara Bawaslu dan Pemerintah Kota Bima, yang kemudian ditutup dengan sesi foto bersama sebagai bentuk simbolis komitmen untuk terus bersinergi dalam membangun demokrasi yang sehat dan berkualitas di Kota Bima.